Rabu, 11 Juli 2012

Pertolongan Utama Pada Sakit Perut

Pernahkah anda merasakan sakit perut ?
Banyak orang telah merasakannya dan bahkan berkali-kali merasakannya. Jika disaat kita sakit perut dirumah dan tempat tinggal kita dekat dengan rumah sakit, puskesmas atau dokter praktek tentulah kita tak perlu panik. Tapi bangaimana jika sakit perut tersebut menyerang kita ditempat dimana kita susah mencari/mendapatkan pertolongan medis modern ? misalnya ditempat kita camping, dikebun, atau ditempat lain yang jauh dari kota Tapi jangan kuatir, sebelum kita beraktifitas ditempat yang jauh dari pelayanan medis dan sebelum kita merasakan sakit perut, saya punya tips yang dijamin manjur dan tak berefek samping.
Namun saya berharap supaya kita semua tetap sehat supaya tips saya ini tak perlu kita gunakan.  Tapi apabila terjadi, tak perlu panik. Ambilah sedikit minyak tanah, kemudian gosokan dikulit didaerah perut dan punggung kita. dan rasakan manfaatnya. berdasarakan pengalaman saya, hanya dalam hitungan menit nyeri yang kita rasakan akan berkurang dan akhirnya hilang. Bagi yang alergi terhadap minyak tanah, jangan kuatir. Gunakan minyak tanah dalam kompor atau lampu minyak, mudah-mudahan anda tidak akan memengalami iritasi kerena alergi. Tapi jika perut tetap sakit, saya sarankan untuk segera mencari pertolongan medis, karena kemungkinan sakit anda akut. Tapi yang paling baik dari semua ini adalah jagalah kesehatan kita supaya kita tak sakit. selamat mencoba.
Pengobatan Sakit Perut Akibat Masuk Angin.
Semua orang pasti pernah mengalami sakit perut, bukan hanya orang dewasa namun anak remaja bahkan anak kecil dapat mengalami hal yang sama. akit perut dapat terjadi di bagian perut sebelah kiri/kanan atas maupun bawah, sakit perut bagian bawah saja atau bagian atas saja, sakit perut bagian tengah ataupun sakit perut akibat menstuarsi. Sakit perut adalah sakit yang dirasakan pada perut. Perut adalah suatu area anatomis yang dibatasi diatas oleh batas bagian bawah dari tulang-tulang rusuk dan diafragma, dibawah oleh tulang pelvik (pubic ramus), dan disetiap samping oleh panggul-panggul. Meskipun sakit perut dapat datang dari jaringan-jaringan dinding perut yang mengelilingi rongga perut (seperti kulit dan otot-otot dinding perut), istilah sakit perut umumnya digunakan untuk menggambarkan sakit yang berasal dari organ-organ didalam rongga perut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar